Thursday, January 28, 2010

Cara mudah membibit pohon buah

Menanam pohon tidak hanya berguna untuk menyerap emisi karbondioksida, tapi juga untuk menyediakan oksigen, menyejukkan suhu udara di sekitar, memanggil burung-burung untuk hinggap dan membantu penyerapan air hujan agar terhindar dari banjir.

Jika kita menanam pohon buah, seperti nangka, alpukat, mangga, jambu, rambutan, durian, lengkeng, dan lainnya maka selain berbagai manfaat diatas, disaat panen kita bisa langsung menikmati buahnya dan tidak sulit jika kita ingin membibitnya sendiri.

Cara membibit pohon buah:
1. Pada waktu makan buah-buahan, jangan lupa untuk mengumpulkan bijinya.
2. Jemur biji tersebut dibawah sinar matahari selama 1 minggu.
3. Kemudian tanam biji tersebut didalam pot kecil yang telah diisi dengan tanah, pupuk kandang, pupuk organik, dan pasir.
4. Siram biji yang telah ditanam kedalam pot 2 kali sehari.
5. Jangan lupa letakkan pot dibawah sinar matahari.
6. Jika berhasil, maka akan keluar batang dan daun dari biji tersebut.
7. Bila bibit pohon sudah setinggi 30cm, bisa diberikan kepada keluarga, kerabat, atau tetangga untuk kemudian ditanam.
Setelah bibit pohon ditanam, kita tinggal menunggu beberapa waktu untuk menikmati hasil buahnya. Mari membibit pohon daripada membabatnya.

0 komentar:

 

Followers

© 3 Columns Newspaper Copyright by Note of Diary | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks